
SEJARAH
Perjalanan panjang Pelita Nusantara Kasih Christian School sebagai sekolah Kristen terbaik di Jawa Tengan dimulai dengan sebuah visi di tahun 1990 Bulan Januari Bp. Pdt. Obaja Tanto Setiawan selaku gembala sidang Gereja Keluarga Allah , meminta dan mendapat Visi dari Tuhan untuk menyelamatkan 1000 orang, lalu menyampaikan visi 1000 jiwa diselamatkan tersebut kepada seluruh jemaat. Padahal saat itu jumlah jemaat yang beribadah baru sekitar 100 orang, tetapi karena rhema dari Tuhan maka dengan iman Pdt. Obaja Tanto Setiawan mengajak seluruh jemaat bergerak untuk mencapai visi tersebut.
7 Juli 2007
Tuhan terus menggerakkan untuk menjadi dampak di dunia pendidikan, maka didirikanlah Pelita Nusantara Kasih Christian School yang terdiri dari KB (Kelompok Bermain), TK, SD, SMP, SMA yang peresmiannya dilakukan oleh Walikota Surakarta. Sekalipun saat itupun kebutuhan dana untuk melunasi pembangunan gedung gereja masih sangat banyak.
Sehingga di tahun 2007 itu didirikan 6 jenjang sekaligus, yaitu di Pelita Nusantara Kasih Christian School ada 5 Jenjang; dan di STT ada 1 sekolah.
Awal Tahun 2008
Pelita Nusantara Kasih Christian School membangun gedung yang kedua karena tempat yang ada sudah tidak mencukupi lagi.
2018
Sekolah Kristen Pelita Nusantara Kasih (Pelita Nusantara Kasih Christian School) membangun gedung baru yang ke-3 karena gedung pertama dan kedua sudah tidak mampu menampung murid yang ada.