PUNCTUALITY (TEPAT WAKTU)

PUNCTUALITY (TEPAT WAKTU)

Tanggal : 22-Oktober-2012, category : Character Quality
CT79BWSm.jpg

Character Definitions

Definisi Karakter

-           Showing esteem for others by doing the right thing at the right time.

 Menghargai orang lain dengan melakukan hal yang tepat pada waktu yang tepat.

-          Showing esteem for other people and their time.

Menghargai orang lain dan waktu mereka.

 

The “I Wills” of Punctuality

“Saya akan” dari Tepat Waktu

 

I Will…

Saya akan…

 

Elementary

  • ·         Be at the right place at the right time

Berada di tempat yang tepat pada waktu yang tepat

  • ·         Prepare for unexpected delays

Bersiap untuk penundaan yang tidak terduga

  • ·         Do my work ahead of time

Mengerjakan pekerjaan saya lebih awal

  • ·         Plan a daily schedule and keep it

Merencanakan jadwal harian dan menepatinya

  • ·         Not fall into the trap of “just once more”

Tidak jatuh dalam jebakan “hanya sekali lagi saja”

 

High School

  • ·         Begin early

Mulai lebih awal

  • ·         Keep time

Menepati waktu

  • ·         Maximize time

Memaksimalkan waktu

  • ·         Respect other’s time

Menghormati waktu orang lain

  • ·         Finish on time

Selesai tepat waktu

 

Bagaimana mempraktekkan punctuality

 

Di rumah

-         Memberikan prioritas pada janji yang dibuat dengan anggota keluarga.

-          Membantu anggota keluarga yang lain supaya mereka bisa berada di tempat yang mereka tuju tepat waktu.

-          Berada di kendaraan beberapa waktu sebelum berangkat supaya seluruh keluarga tidak terlambat.

-          Tidur tepat waktu supaya bangun tepat waktu keesokan harinya.

-          Segera menanggapi surat dan panggilan telepon.

-          Cepat dalam memberikan pujian kepada anggota keluarga.

-          Membayar tagihan-tagihan dengan segera.

 

Di Tempat Kerja/Sekolah

-          Bekerja lebih awal sehingga dapat menyelesaikan pekerjaan rumah dan proyek-proyek tepat waktu.

-          Berada di meja anda sebelum kelas/jam kerja dimulai.

-          Tepat waktu dengan setiap janji yang dibuat.

-          Merencanakan kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan setiap hari jauh sebelum waktunya.

 

Di gereja

-          Datang lebih awal sebelum kebaktian dimulai.

-          Tidak menyimpan dendam dengan anggota gereja lain -  cepat memaafkan.

-          Memberikan persepuluhan dengan segera.

 

Ayat Alkitab yang berhubungan dengan tepat waktu

 

Amsal 15: 23

Seseorang bersukacita karena jawaban yang diberikannya, dan alangkah baiknya perkataan yang tepat pada waktunya

Amsal 25: 11

Perkataan yang diucapkan tepat waktunya adalah seperti buah apel di pinggan perak

Pengkotbah 3: 1

Untuk segala sesuatu ada masanya, untuk apa pun di bawah langit ada waktunya

Pengkotbah 3: 11a

Ia membuat segala sesuatu indah pada waktunya…

Habakuk 2: 3

Sebab penglihatan itu masih menanti saatnya, tetapi ia bersegera menuju kesudahannya dengan tidak menipu; apabila berlambat-lambat, nantikanlah itu, sebab itu sungguh-sungguh akan datang dan tidak akan bertangguh.

 

Bagaimana meningkatkan ketepatan waktu?

Terus menerus terlambat tidak hanya menimbulkan ketegangan hubungan anda dengan keluarga, teman dan rekan kerja tetapi biasanya juga didasarkan pada serentetan hal-hal – yang sepertinya tidak pernah berakhir – yang harus dikerjakan dengan waktu yang sangat sedikit untuk mengerjakannya. Untuk meningkatkan ketepatan waktu, anda dapat memulainya dengan mengatur hidup anda dan memulai dengan langkah-langkah kecil yang akan menghasilkan peningkatan besar.

 

Hal- hal yang dibutuhkan:

  • Catatlah untuk apa saja anda menggunakan waktu anda.
  • Rencanakan bagaimana anda ingin menggunakan waktu anda.
  • Telusurilah bagaimana sebenarnya anda menggunakan waktu anda.

 

  1. 1.      Langkah Pertama

Tentukan mana yang dapat dan yang belum dapat dikerjakan dalam jadwal anda sekarang. Lakukan terlebih dahulu yang dapat dikerjakan, lalu lakukan langkah selanjutnya untuk yang belum dapat dikerjakan.

 

  1. 2.      Langkah Kedua

Buatlah daftar kategori – kategori untuk penggunaan waktu anda. Daftar ini harus meliputi pekerjaan, keluarga, teman and waktu anda. Buatlah sebanyak- banyaknya kategori yang masuk akal bagi anda tanpa terjebak dalam sebuah tugas yang membuat kita tidak dapat mengerjakan hal-hal yang lain.

 

  1. 3.      Langkah Ketiga

Bagilah tiap kategori menjadi beberapa sub kategori, diikuti oleh tugas – tugas. Sebagai contoh, dibawah kategori keluarga anda dapat menyertakan waktu mengantar dan menjemput anak- anak, makan bersama keluarga, dan waktu bersama. Makan bersama keluarga dapat dibagi ke dalam persiapan, waktu makan, dan bersih- bersih.

 

 

  1. 4.      Langkah Keempat

Tentukan berapa persen dari waktu yang tersedia yang seharusnya anda pakai dalam tiap kategori.

Dasarkan hal ini pada hasil yang anda inginkan dan lakukan ini pada tingkat kategori anda daripada tingkat sub kategori dan tugas- tugas.

 

  1. 5.      Langkah Kelima

Telusurilah waktu yang saat ini anda gunakan dalam tiap kategori/sub kategori dengan menelusuri waktu yang terpakai dalam tiap tugas. Lakukan ini setiap hari dalam satu minggu dan tambahkan tugas- tugas apapun yang anda lupa sembari anda melengkapinya.

 

  1. 6.      Langkah keenam

Jumlahkan waktu yang anda pakai dalam tiap tugas untuk mendapatkan jumlah total waktu dalam kategori dan sub kategori anda. Bandingkan pemakaian waktu anda yang sebenarnya dengan rencana yang anda inginkan.

 

  1. 7.      Langkah ketujuh

Analisalah hal- hal yang menyedot waktu yang lebih lama dari apa yang telah anda rencanakan sebelumnya dan lihatlah mana yang dapat diperbaiki. Gabungkan tugas- tugas yang berada di bagian – bagian kota yang sama, sisihkan waktu tertentu untuk rapat kerja daripada memulai kerja tetapi terputus-putus sepanjang hari, dan lakukan apapun yang dapat menghemat waktu.

 

  1. 8.      Langkah kedelapan

Berangkat lebih awal. Gunakan perbandingan penggunaan waktu anda yang sesungguhnya untuk melihat seberapa lama sebenarnya waktu yang anda butuhkan untuk mencapai tempat-tempat yang anda tuju dan bahkan berangkatlah lebih awal dari jumlah waktu yang telah anda perhitungkan sehingga and adapt memastikan bahwa anda dapat tiba tepat waktu.

 

(sumber: character journal & ehow)

 

 

Live Chat

Hi,
I'm Ms. Edith. Can i help you?

Start Messenger